Natasha Lucas
Food Stylist and Photographer
Tentang Mentor
Natasha Victoria Lucas merupakan seorang Food Photographer & Stylist, juga Social Media Content Creator yang sudah berkarir di dunia F&B sejak tahun 2012. Berawal mula dari Food Blogging di websitenya www.YummyTraveler.com pada 2010, Natasha terus mengeksplorasi passion-nya di dunia kuliner hingga saat ini. Beberapa brand ternama seperti Union Group, Akira Back Jakarta, Sour Sally, Dapur Cokelat, Four Seasons Hotel hingga TV commercial seperti Appeton, pernah menjadi kliennya. Natasha juga pernah membawakan acara TV kuliner yaitu 'Yummy Traveler' di Foodie Channel pada tahun 2015. Natasha juga menerbitkan 2 buku kulinernya yaitu Top Tables dan menjadi Recipe Contributor di majalah Cosmopolitan dan Femina Indonesia.
Topik
Fotografi