KULINER

Tips Menyimpan Bahan Makanan Agar Awet

Lakukan tips penyimpanan ini agar bahan makanan kita tidak cepat rusak.

Banyak orang yang senang berbelanja untuk kebutuhan makanan sekali banyak. Karena dengan begini, kita tidak perlu berbelanja ke pasar setiap hari. Namun ini artinya kita harus menyimpan bahan-bahan makanan tersebut dengan baik agar awet dan tidak cepat rusak.

 

Berikut ini ada beberapa tips cara menyimpan bahan makanan yang bisa kita coba.

 

1. Daging ayam

Pisahkan setiap bagian ayam sesuai dengan menu yang akan dimasak. Misalnya dada ayam untuk steak, katsu, tumis, lalu punggung dan sayap untuk sup, serta paha atas dan paha bawah untuk opor. Masukkan masing-masing ke wadah berbeda dan simpan di freezer. Dengan begini, akan lebih mudah buat kita mengambil dan mencairkannya.

 

2. Ikan, udang, dan cumi

Cuci bersih, keluarkan isi perutnya. Masukkan ke dalam wadah, tetesi dengan lemon atau jeruk nipis lalusimpan di freezer.

 

3. Daging sapi

Pisahkan setiap bagian daging. Misalnya tulang untuk sup, tetelan untuk kaldu, daging has dalam untuk steak, slice daging, daging cincang, potongan daging untung rendang dan semur, masukkan ke wadah masing-masing dan simpan di frezeer. 

 

4. Kentang, bombay, dan bawang

Letakkan di wadah keranjang kayu, alasi dengan koran atau kertas dan simpan di suhu ruangan.

 

6. Cabe

Pisahkan cabe yang busuk dengan yang bagus. Cabe tidak usah dicuci, letakkan di wadah yang telah dialasi tissue. Letakkan 1-2 siung bawang putih kupas di atasnya, lalu tutup dan simpan di kulkas.

 

4. Daun bawang

Bersihkan yang kotor. Cuci bersih, tiriskan airnya. Masukkan ke wadah yang dialasi tissue lalu tutup. Bisa juga, tidak usah dicuci, langsung bungkus dengan kain. Gulung kain dan masukkan ke kulkas. 

 

7. Tomat

Tomat tidak usah dicuci, masukkan ke wadah yang telah dialasi tissue. Tutup, simpan di kulkas.

 

8. Kol

Supaya tidak mudah busuk, tutup dengan tissue bagian ujung bonggol atas kol lalu simpan di kulkas bagian bawah.

 

9. Tauge dan buncis

Rendam tauge atau buncis ke dalam air, lalu simpan ke dalam kulkas.

 

10. Singkong

Saat singkong baru dibeli, langsung kupas, cuci, simpan di wadah beri air. Tutup wadah, simpan kulkas. Ganti air tiap 2 hari sekali. Atau singkong dikukus, setelah dingin, simpan di wadah masukkan ke kulkas. 

 

Itu dia beberapa tips bagaimana cara menyimpan aneka bahan masakan agar tidak cepat rusak. Selamat mencoba ya, Teman Kelaskita! (Erick)

Suka dengan Artikel ini? Jangan Lupa beri likes dan share ke temanmu

469
0
Simpan
Share

Komentar

Belum ada komentar

(*) Berkomentarlah secara bijaksana
Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE.